MANAGEMENT CONTEST EXPO 2022

Senin, 14 November 2022 - 00:31:22 WIB
Dibaca: 275 kali

Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen  (Himajemen) Untag Surabaya menggelar acara Manajemen Contest Expo 2022 dengan mengadakan Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional tingkat SMA/SMK Sederajat. Tema dalam acara ini "Menjadikan Generasi Millenial yang Kolaboratif dan Inovatif Menuju Indonesia Gemilang". Acara ini bertujuan untuk mendukung generasi muda, terutama tingkat SMA/SMK Sederajat untuk mampu berkolaborasi dan menciptakan inovasi sebagai penerus Bangsa Indonesia.

Puncak kegiatan ini adalah tanggal 8 November 2022 bertempat di Gedung Q lt.2 Ruang 210 Untag Surabaya. Acara ini diawali dengan sambutan oleh Ibu Kaprodi Manajemen, Dr. Ulf Pristiana, S.E., M.Si. Terdapat 10 finalis terbaik yang telah dinyatakan lolos pada tahapan seleksi naskah abstrak. Masing-masing tim, diwakili oleh 2-4 orang anggota serta didampingi oleh guru sebagai pendamping. 10 tim tersebut lantas mempresentasikan hasil karya tulisnya di depan dewan juri untuk diuji.

Panitia MCE 2022 kali ini mendatangkan dewan juri dari internal FEB Untag Surabaya, yaitu Dr. Ec. I. A. Sri Brahmayanti, M.M., Dr. Siti Mujanah, MBA., P.hD., dan Dr. Gustaf Naufan Febrianto, A.md., S.E., M.M. untuk menilai sejumlah karya tulis yang dipresentasikan oleh para peserta.

10 tim finalis diberikan waktu kurang lebih 15 menit untuk mempresentasikan karya tulisnya dihadapan juri kemudian dilanjutkan proses tanya jawab oleh dewan juri dengan kurun waktu kurang lebih 5 menit. Acara ini berlangsung mulai dari pukul 08.00 - 16.00 WIB. Pemenang dari acara ini terdapat 3 tim, yaitu SMAN 1 Kedamean beranggotakan Setia Dini Arifta, Ferdy Wahyu Pratama, dan Fatiq Hakim Adian dengan membawakan karya tulis ilmiah dengan judul "Briket Bilcapot sebagai Bahan Bakar Alternatif Berkelanjutan Yang Ramah Lingkungan" berhasil keluar sebagai juara 1 dalam ajang ini. Selanjutnya juara kedua diraih oleh SMK Unggulan Bululawang yang beranggotakan Sarah Ayatilla Zakiya, Shinta Yulfith, dan Ulva Nur Vaiza dengan karya tulis ilmiah berjudul "Jin-Yang: Javanese Indonesian Wayang, Game Tokoh Wayang Jawa Guna Mendukung Program Indonesia Sustainable Culture Goals". Selanjutnya ada SMA Hang Tuah 2 Sidoarjo dengan anggota Aditya Bahita Pramana, Diady Danareza dan Pradipta Farrel Permana dengan karya tulis ilmiah berjudul "Implementasi Sistem Monitoring pada Budidaya Jamur Tiram dengan Aplikasi Telegram Guna Meningkatkan Produktifitas UMKM Jamur Tiram di Sidoarjo".

  

Selain pemenang ketiga pemenang tersebut, terdapat penghargaan sebagai kategori penyaji terbaik yang dimenangkan oleh SMK 2 Krian Sidoarjo yang beranggotakan Ester Elisabeth Nassa dan Cornelia Frilanda dengan judul karya tulis ilmiah "Optimalisasi Olahan Limbah Mijel Terbitkan Hand Soap Tenggelamkan Bakteri". 

Kepada pemenang tersebut akan mendapatkan penghargaan berupa sertifikat, piala serta uang pembinaan.


Untag Surabaya || Fakultas Ekonomi Bisnis Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya